28.4 C
Maluku
Wednesday, September 18, 2024

PJ BUPATI BERIKAN PENGHARGAAN KEPADA PEMENANG INA AMA RACE OPEN CHAMPIONSHIP 2023

Piru – Balapan Sepeda Motor “Race Ina Ama Open Championship 2023” yang digelar sejak Jumat (04/08/2023) lalu akhirnya resmi ditutup pada Minggu (06/08/2023), oleh Penjabat Bupati (Pj) Bupati Seram Bagian Barat Brigjen TNI Andi Chandra As’addudin, SE., MH.

Pada kesempatan tersebut, Pj Bupati yang hadir berkesempatan mengucapkan sambutan yang berisi ucapan terimakasih kepada Pemda SBB, Panitia pelaksana lomba serta Pihak Kepolisian dan TNI yang telah berkolaborasi dan bekerja keras dalam menyelenggarakan serta mengamakan jalannya kegiatan ini dari awal hingga berakhir di hari ini.

Tak lupa Pj. Bupati juga menyampaikan ucapan selamat dan pujian yang sebesar besarnya kepada para pemenang balapan. Beliau mengapresiasi semangat juang dan kemampuan yang dimiliki para pembalap ini hingga bisa tampil sebagai juara. Pj. akhirnya menyampaikan harapannya baik kepada para pemenang maupun yang belum, untuk tetap meningkatkan kemampuan dan terus berkembang di event-event balapan selanjutnya.

Balapan yang berlangsung selama tiga hari di Sirkuit Dadakan Tugu Ina Ama Piru ini, akhirnya ditutup dengan seremoni penyerahan tropi juara secara bergiliran oleh Pj. Bupati dan para tamu undangan lain kepada para juara.

Untuk diketahui, selain hasil balapan yang menentukan juara dimasing-masing kelas, pihak panitia juga turut menetapkan nama pembalap dengan Kategori Juara Umum Terbuka yang dimenangkan oleh pembalap Marsholandi yang berasal dari Tim Rannalt Racing Team dan kategori Juara Umum Lokal Maluku yang dijuarai pembalap dari tim Mempersatukan HJMS SALUT atas nama pembalap Rikardo Kasman. (P-02)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here